Herpanus, Herpanus (2020) HUBUNGAN KEMANDIRIAN BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN BAHASA INDONESIA KELAS VIII SMP N 02 TEMPUNAK. JURNAL KANSASI Volume 5, Nomor 1, April 2020. ISSN 2540-7996
2.pdf
Download (375kB)
Abstract
Masalah dalam penelitian ini adalah apakah terdapat hubungan antar kemandirian belajar terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran Bahasa indonesia kelas VIII. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) seberapa besar hubungan kemandirian belajar terhadap hasil belajar, (2) seberapa besar pengaruh kemandirian belajar terhadap hasil belajar, (3) apakah terdapat hubungan yang signifikan antara kemandirian belajar terhadap hasil belajar. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif. Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah 81 siswa dan seluruh populasi dijadikan sebagai sampel. Data yang diambil menggunakan kuesioner. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kuantitatif, metode penelitian inferensial dan bentuk penelitian korelasi. Populasi sebanyak 81 dan semua populasi dijadikan sebagai sampel penelitian, sedangkan teknik pengumpul data yang digunakan yaitu teknik komunikasi tidak langsung dan teknik dokumentasi. Alat pengumpul data berupa angket menggunakan skala likert dan dokumen. Selanjutnya terlebih dahulu dilakukan uji validitas dan reliabilitas data kemudian pengujian asumsi klasik. Data penelitian selanjutnya dianalisis dengan uji kontribusi yaitu uji korelasi sederhana, uji determinasi, dan uji regresi. Berdasarkan tujuan penelitian, hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) kemandirian belajar terhadap hasil belajar memiliki hubungan sebesar 0,350 dalam kategori rendah. (2) pengaruh kemandirian belajar terhadap hasil belajar sebesar 13,8%. (3) terdapat pengaruh yang signifikan bersifat positif dan masuk dalam kriteria hubungan rendah.
Dari hasil penelitian di atas, peneliti memberikan saran kepada siswa agar menyadari pentingnya kemandirian belajar yang berasal dari internal siswa itu sendiri tanpa ada dorongan atau paksaan dari orang lain serta meningkatkan kemandirian belajar baik di rumah, di kelas dan di sekolah sehingga mampu pula meningkatkan hasil belajar siswa yang baik.
Kata kunci: Kemandirian Belajar, Hasil Belajar.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Depositing User: | Unnamed user with username user1 |
Date Deposited: | 28 Jun 2023 03:00 |
Last Modified: | 28 Jun 2023 03:00 |
URI: | http://repository.persadakhatulistiwa.ac.id/id/eprint/483 |