Hilarius, Jago Duda and Didin, Syafruddin and Yuniarti, Essi Utami (2021) PEMBUATAN KOMPOS TANKOS KELAPA SAWIT DENGAN MEMANFAATKAN STATER ORGANIK MENUJU MASYARAKAT UNGGUL DAN SEJAHTERA. Jurnal Pengolahan Pangan 6 (2) 71-78, Desember 2021. ISSN e-ISSN : 2621-6973
5.pdf
Download (477kB)
Abstract
Usaha bidang pertanian menjadi urat nadi pertumbuhan ekonomi masyarakat di Desa Kuala Dua, Kecamatan Kembayan, Kabupaten SanggauKalimantan Barat. Pertanian karet dan sawit menjadi primadona masyarakat setempat, sedangkan usaha pertanian lainya seperti pertanian hortikultura belum dikembangkan secara professional, namun hasil dari kedua sektor tersebut belum mampu mengangkat kesejahteraan petani. Dari sisi keuangan, masyarakat belum memiliki pengelolaan yang cermat terhadap pendapatan yang diperoleh. Dilain pihak ada potensi daerah yang dapat dikembangkan untuk meningkatkan taraf kehidupan petani. Salah satunya adalah pemanfaatan limbah tandan kosong kelapa sawit untuk dijadikan pupuk organik (kompos) dengan bantuan stater organik yang memberikan manfaat besar dalam usaha pertanian tanaman hortikultura. Tujuan kegiatan PkM: 1) Memberikan pemahaman tentang: lingkungan; Manfaat, Fungsi dan pentingnya mengelola limbah rumah tangga dan limbah pertanian; dampak negatif dan potensi positif dari limbah tandan kosong kelapa sawit, 2) Memberikan pelatihan tentang cara: membuat stater organik dari limbah rumah
tangga dan limbah pertanian; membuat kompos dari tandan kosong kelapa sawit;penggunaan kompos dari tandan kosong kelapa sawit pada tanaman hortikultura; mengelola keuangan untuk mendukung investasi dalam bidang usaha pertanian.
PkM dilaksanakan pada hari Senin, 11 Desember 2017 di Desa Kuala Dua Kecamatan Kembayan Kabupaten Sanggau. dan dihadiri oleh 52 Peserta. Metode yang digunakan adalah Penyuluhan, Pelatihan dan praktik langsung antara Tim PkM dengan Peserta.
Kata Kunci : Kompos, Tankos Kelapa Sawit, Stater Organik
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Depositing User: | Unnamed user with username user1 |
Date Deposited: | 22 Jun 2023 08:51 |
Last Modified: | 22 Jun 2023 08:51 |
URI: | http://repository.persadakhatulistiwa.ac.id/id/eprint/329 |