Mardawani, Mardawani and Juri, Juri and Sarah, Anjenie (2023) IMPLEMENTASI NILAI SILA KETIGA PANCASILA DALAM MENGEMBANGKAN KARAKTER KEBANGSAAN PADA TARIAN ZAPIN MELAYU DI DESA MADANG PERMAI KECAMATAN SUHAID KABUPATEN KAPUAS HULU. Jurnal PEKAN Vol. 8 No. 1, Edisi April 2023. ISSN 2540 - 8038
14.pdf
Download (360kB)
Abstract
Penelitian ini mengkaji tentang implementasi nilai sila ketiga pancasila dalam mengembangkan karakter kebangsaan pada pelestarian Zapin Melayu didesa Madang Permai Kecamatan Suhaid Kabupaten Kapuas Hulu. Peneitian ini menggunakan metode Kualitatif dan bentuk penelitian Etnografi. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi langsung, wawancara dan studi dokumentasi. Alat pengumpulan data
mengunakan lembar observasi, pedoman wawancara, dan pedoman studi dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa: 1) impelemtasi nilai sila ketiga pancasila dalam pelaksanaan Zapin Melayu (belangkah) di Desa Madang Permai yaitu: (a) Pra Pelaksanaan Zapin Melayu, yaitu meliputi menyiapkan perlengkapan yang digunakan, mempersiapkan tempa pelaksanaan, persiapan anggota penari. (b) pertunjukan inti tarian Zapin Melayu yaitu pemain gambus dan pemain gendang masuk pertama kali kearea pelaksanaan tarian Zapin Melayu,selanjutnya pemain gambus memetikan gambus dan anggota penari mulai memasuki area pertunjukan kemudian memberikan hormat kepada penonton dan Pelaksanaan tarian Zapin Melayu. 2) nilai karakter kebangsaan pada pelestarian Zapin Melayu meliputi: nilai religius, peduli sosial, kreatif, bersahabat, dan cinta tanah air. 3) faktor pendukung pelaksanaan Zapin Melayu adanya dukungan dari pihak pemerintah desa dan dukungan dari
masyarakat desa Madang Permai Kecamatan Suhaid Kabupaten Kapuas Hulu.
Kata kunci: Sila Ketiga Pancasila, Tarian Zapin Melayu, Karakter Kebangsaan
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Depositing User: | Unnamed user with username user1 |
Date Deposited: | 08 Jun 2023 02:11 |
Last Modified: | 08 Jun 2023 02:16 |
URI: | http://repository.persadakhatulistiwa.ac.id/id/eprint/150 |